Monday, October 10, 2016

Seleksi Awal "Olimpiade Sains Nasional" SMPIT Thariq Bin Ziyad

(Foto : Tes Kualifikasi Olimpiade Sains Nasional)
Thariq Bin Ziyad - Rabu, 5 Oktober 2016, dimana para ABRI merayakan hari nasional mereka. Tak mau kalah, murid-murid kelas 7 SMPIT Thariq Bin Ziyad mengikuti tes Olimpiade Sains Nasional atau yang biasa dikenal dengan sebutan OSN. OSN adalah ajang berkompetisi dalam bidang sains bagi para siswa pada jenjang SD, SMP, dan SMA di Indonesia. SMPIT Thariq Bin Ziyad mengadakan kegiatan ini di gedung SMPIT Thariq Bin Ziyad yaitu bertepatan di kelas masing-masing. Dimulai dari pukul 10.00 – 11.55 WIB.
(Siswa kelas 7 yang sedang mengerjakan soal OSN)
Dalam OSN, terdapat tiga mata pelajaran yang akan diujikan, yaitu matematika, IPA, dan IPS. Soal matematika terdiri dari 30 butir, IPA 25 butir, dan IPS 75 butir. Seluruh murid kelas 7 harus memilih salah satu dari ketiga mata pelajaran tersebut. Sekolah kami mengadakan penyeleksian agar mendapatkan satu orang siswa yang akan mewakili sekolah. Satu siswa tersebut didapat dari tes seleksi OSN yang terakhir.

(Kelas 7E)
Kelas-kelas yang mengikuti seleksi OSN:
Kelas 7 A = 26
Pengawas = Bu Dessy

Kelas 7 B = 26
Pengawas = Pak Faisal

Kelas 7 C = 27
Pengawas = Pak Budi

Kelas 7 D = 28
Pengawas = Pak Qimqim

Kelas 7 E = 20
Pengawas = Pak Husein

Kelas 7 F = 31
Pengawas = Bu Imma

Kelas 7 G = 31
Pengawas = Pak Marsidi

Kelas 7 H = 32
Pengawas =  Bu Dewi

Total siswa yang memilih matematika = 72 siswa
Total siswa yang memilih IPA = 71 siswa
Total siswa yang memilih IPS = 74 siswa
Total seluruh siswa yang mengikuti tes seleksi OSN = 217 siswa



(Monica Rafa, Fathya Syifa, Fawzia Ramadhani 9A)


0 comments:

Post a Comment